Sat Lantas Polres Rohul Gencarkan Penling, Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas

Blog8 Dilihat
banner 468x60

ROKAN HULU – Dalam upaya menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan Penerangan Keliling (Penling) di U-Turn SMAN 1 Rambah pada Senin pagi, (21/04/2025), pukul 07.00 WIB.

Terpantau kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas, AKP Lily Sulfiani, SIK.,MH serta didampingi oleh Ps Kanit Dikyasa, Aipda Yosefrizal dan diikuti oleh personel lainnya. Mereka menyampaikan himbauan kepada pengguna jalan, pelajar, serta masyarakat sekitar terkait pentingnya menjaga ketertiban dan keselamatan dalam berlalu lintas.

banner 336x280

Kegiatan Penling ini merupakan langkah preventif Polres Rohul dalam menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta mencegah potensi kemacetan yang kerap terjadi di titik-titik rawan seperti U-Turn depan sekolah.

“Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas, menggunakan helm bagi pengendara sepeda motor, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara. Keselamatan adalah tanggung jawab bersama,” ujar AKP Lily di sela-sela kegiatan.

Selain memberikan edukasi lalu lintas, kegiatan ini juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, antara lain agar masyarakat tetap waspada terhadap tindakan kriminalitas, tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks, serta menjaga kerukunan di lingkungan masing-masing.

Sat Lantas Polres Rokan Hulu mengharapakan hasil yang dicapai antara lain, Meningkatnya kesadaran pengguna jalan terhadap pentingnya tertib berlalu lintas. Berkurangnya potensi kemacetan di sekitar U-Turn SMAN 1 Rambah dan Terjalinnya komunikasi yang positif antara Polri dan masyarakat.

Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Polres Rohul berharap, dengan rutinnya pelaksanaan Penling ini, masyarakat dapat lebih disiplin dan peduli terhadap keselamatan di jalan raya.

“Ingat, keluarga menanti di rumah. Jadikan keselamatan sebagai kebutuhan, bukan sekadar kewajiban.”

(Humas Polres Rohul/Fauzi)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *